-->

Billboard Ads

Cara Membuat Folder Tidak Terlihat di Windows 10 Posted by Thursday, July 16, 2020 Anda mungkin sudah mengetahu tentang file dan folder yang tersembunyi dan cara mengaturnya di Windows 10, tetapi folder yang tidak terlihat adalah sebuah hal yang sangat berbeda. Anda tidak bisa hanya mengubah opsi View untuk melihat semua file dan folder, termasuk folder yang tersembunyi. Folder yang tidak terlihat adalah trik yang menggunakan properties folder untuk menyembunyikannya dari tampilan, bahkan di depan mata anda. Alasan Membuat Folder Yang Tidak Terlihat Pernahkah anda ingin menambahkan folder quick access di desktop anda namun tetap tidak mengintip isi folder tersebut? Anda memang dapat menggunakan fitur enkripsi bawaan di Windows 10 untuk melindungi folder dengan pasword, tetapi folder tersebut masih tetap terlihat secara teknis. Hal ini akan menciptakan rasa ingin tahu seseorang yang mungkin tidak anda inginkan. Dengan folder yang tidak terlihat tersebut, tentunya anda sendiri yang tahu dimana harus mengkliknya atau anda menyorot semua yang ada di desktop, seperti tidak ada apa-apa disana.

Ini bukan fitur keamanan. Jika ada yang menemukan folder tersebut dan mereka masih bisa membukanya dan melihat isi dari folder tersebut. Secara teknis, anda dapat menggunakan fitur enkripsi dengan folder yang tidak terlihat untuk keamanan yang lebih tinggi.

Buat Folder Tidak Terlihat

Untuk tutorial ini, saya membuat folder di desktop karena jika anda membuat folder tak terlihat di dalam folder lain, akan ada ruang kosong yang jelas dan/atau properti file yang tercantum di sebelah ikon tidak terlihat.

Mulailah dengan mengklik kanan pada desktop anda dimana anda ingin membuat folder yang tidak terlihat. Pilih New - Folder dan biarkan namanya sebagai New Folder.

Langkah selanjutnya adalah memastikan nama folder baru ini tidak terlihat. Alih-alih menggunakan nama yang sebenarnya, anda akan memasukkan ASCII code yang tidak terlihat dalam nama folder tersebut. Klik kanan folder baru dan pilih Rename.

Tekan dan tahan tombol Alt saat anda mengetik 255 pada keypad numerik (Num Lock). Ini hanya berfungsi dengan keypad dan bukan baris angka di bagian atas tombol huruf keyboard.

Setelah melakukan langkah diatas, folder tersebut tetap masih terlihat, jadi waktunya untuk menyembunyikannya. Klik kanan folder tersebut dan pilih Properties.

Kemudian di jendela Properties folder, pilih tab Customize di ikuti dengan klik tombol Change Icon.

Ikon folder hanyalah default untuk folder, tetapi anda dapat mengubah ikon ke gambar ikon lainnya dengan mengubah propertinya. Pilih salah satu ikon dari tiga ikon yang tidak terlihat.

Tekan Apply dan kemudian OK untuk menerapkan perubahan. Dan setelah anda melakukannya, folder anda sekarang akan tidak terlihat.

Masalah Yang Muncul

Ada kesalahan yang kemudian muncul dimana folder dapat muncul sebagai kotak hitam bukannya tidak terlihat. Sebenarnya, ini benar-benar terjadi ketika saya mencoba membuat folder yang tidak terlihat pertama kali.

Memang itu tidak terlalu kelihatan. Dengan menghapus folder, merestart komputer anda, dan membuat kembali folder biasanya berfungsi tetapi tidak selalu sukses.

Masalah yang lain lagi adalah bahwa seseorang masih dapat menemukannya jika merekatahu cara melihatnya. Menyoroti semua yang ada di desktop akan menunjukkan garis besar di sekitar folder yang tidak terlihat.

Hal lain yang menjadi masalah adalah jika anda atau seseorang menggunakan File Explorer dan memilih Desktop, maka tempat kosong dengan properties file akan muncul. Itulah sebabnya mengapa opsi ini hanya menjadi solusi sementara untuk menyembunyikan sesuatu di desktop anda. Misalnya, anda mungkin memiliki beberapa catatan untuk belanja kejutan ulang tahun atau liburan. Solusi yang tepat adalah dengan melindungi folder anda dengan password.

Satu-satunya cara untuk membuat file dan folder yang benar-benar tidak terlihat atau tersembunyi adalah dengan menyimpannya di drive USB yang hanya anda miliki. Anda bahkan dapat mengenkripsi drive USB, jika mau. Kecuali jika seseorang memiliki drive USB, mereka tidak akan sengaja menemukan file anda. Sebagian besar, ini adalah trik baru, jadi jangan gunakan metode ini sebagai fitur keamanan anda.

Sekian tutorial kali ini, semoga menambah wawasan anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam membuat folder menjadi tidak terlihat. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!